Seperti apa bahaya freezer kulkas bocor? Kehidupan keluarga bahagia bisa dimulai juga melalui dapur yang sehat. Sebab, dapur sehat mampu memberikan makanan dengan gizi cukup untuk seluruh anggota keluarga. Oleh karena itu, penting tentunya bagi Anda untuk selalu dapat menjaga kesegaran bahan makanan di rumah.

Melalui kulkas, semua bahan makanan akan tersimpan secara baik tanpa menghilangkan kandungan gizi di dalamnya. Masalah kulkas pun menjadi hal yang sangat tidak boleh disepelekan agar tidak mengganggu ketersediaan bahan makanan Anda. Termasuk urusan penyebab dan bahaya dari freezer kulkas bocor.

Artikel berikut ini akan menjelaskan lebih detail mengenai penyebab kerusakan pada freezer kulkas Anda, dampak yang ditimbulkan, serta bagaimana cara menanganinya.

 

Ciri-Ciri Terjadinya Kebocoran pada Freezer

 

Sebelum mengetahui penyebabnya, simak terlebih dahulu apa saja ciri-ciri freezer kulkas yang bocor:

1. Makanan dan Minuman Tidak Membeku dengan Sempurna

Jika Anda mendapati makanan dan minuman yang tidak kunjung membeku padahal sudah cukup lama berada di freezer, maka Anda perlu mengecek apakah freezer mengalami kebocoran atau tidak. Karena, freezer yang berfungsi dengan baik tentunya mampu membekukan makanan dan minuman dengan sempurna.

2. Terdapat Genangan Air di Freezer

Karena freezer berfungsi membekukan makanan, maka seharusnya tidak ada genangan air yang muncul di dalam kulkas. Genangan air mengindikasikan adanya air yang menetes dari dinding freezer, atau adanya bunga es yang mencair.

3. Munculnya Bau yang Tidak Sedap

Ciri berikutnya adalah adanya bau tak sedap yang ditimbulkan oleh makanan yang tidak membeku secara sempurna. Bahan makanan tersebut akan menjadi busuk dan menimbulkan aroma yang tidak mengenakkan.

4. Tagihan Listrik Meningkat dengan Signifikan

Jika freezer kulkas bocor, maka kompresor akan bekerja secara berlebihan. Hal ini menimbulkan daya listrik yang diperlukan oleh kompresor meningkat secara drastis. Sehingga, tagihan listrik pun tentunya akan meningkat pula.

5. Dinamo Kulkas Berputar Terus-Menerus

Jika freezer kulkas berfungsi normal dan sudah mencapai suhu yang diinginkan, maka dinamo atau kipas kulkas akan berhenti bekerja. Namun, hal ini tidak berlaku pada freezer bocor. Kebocoran akan membuat freezer gagal mencapai suhu yang diinginkan, sehingga membuat dinamo kulkas berputar terus-menerus. Hal ini dapat menimbulkan suara bising.

6. Kompresor Kulkas Rentan Panas dan Mati

Kebocoran freezer tentunya memaksa kompresor untuk bekerja dengan keras. Sehingga, kompresor tersebut akan mengalami overload, dan relay PTC yang berfungsi untuk melindungi kompresor akan rentan putus.

7. Freezer Tidak Dingin

Kerusakan serius pada freezer tidak hanya menyebabkan makanan di dalamnya mencair. Lebih dari itu, freezer juga bisa kehilangan suhu dinginnya, bahkan suhunya bisa menjadi lebih tinggi dibandingkan dengan kulkas biasa.

 

Baca Juga: Cara Memperbaiki Kulkas Freezer Tidak Dingin

 

Apa Saja Penyebab Freezer Kulkas Bocor

 

Terdapat beberapa penyebab umum yang menyebabkan freezer kulkas bocor dan menjadi tidak dingin lagi. Berikut beberapa penyebabnya:

1 . Kebocoran Bagian Evaporator

Masalah paling umum yang dapat menyebabkan freezer kulkas Anda bocor adalah bocornya bagian evaporator. Hal tersebut sering terjadi disebabkan karena kebiasaan memecahkan es batu dengan memaksakan menggunakan benda tajam seperti pisau atau garpu. Akibatnya bagian evaporator pada kulkas berlubang dan bocor.

Jika evaporator bocor, maka freon akan mengalir ke luar yang menyebabkan freezer tidak dapat didinginkan dengan sempurna. Kebocoran evaporator yang tidak ditangani secepatnya akan menyebabkan air masuk dari sela-sla kebocoran, dan mengakibatkan kerusakan fatal.

2 . Masalah Oli Kompresor dan Filter Kapiler

Penyebab lain dari alasan mengapa freezer kulkas Anda bocor dan tidak dingin ialah adanya masalah pada bagian oli kompresor dan filter kapiler.

Secara singkatnya kompresor berfungsi untuk mensirkulasikan refrigerant yang ada dalam sistem pendingin kulkas. Lalu refrigerant ini akan masuk ke kondensor untuk didinginkan. Setelah melewati kondensor, refrigerant akan masuk ke pipa kapiler yang sebelumnya akan disaring terlebih dahulu oleh filter. Selanjutnya, refrigerant yang telah disaring ini baru akan masuk ke evaporator dan kembali lagi ke kompresor.

Anda harus menggarisbawahi bahwa refrigerant akan terus bersirkulasi jika tidak terjadinya kebuntuan dalam pipa kapiler. Namun, sayangnya kebuntuan pada pipa kapiler kerap terjadi dan menyebabkan kulkas Anda tidak dingin. Kebuntuan pipa kapiler sendiri ini disebabkan oleh kotoran yang menggumpal di saluran kapiler.

Selain itu, yang membuat freezer kulkas Anda bocor adalah karena oli kompresor bercampur dengan air sehingga menghambat kerja dari alat ini.

 

Baca Juga: Cara Memperbaiki Kulkas Freezer yang Tidak Dingin

 

Apa Dampak Bahaya Freezer Kulkas Bocor

Apa Dampak Bahaya Freezer Kulkas Bocor

Ketika freezer kulkas Anda bocor, ada beberapa dampak bahaya yang ditimbulkan. Simak dampak bahaya di bawah ini untuk menghindarinya:

1. Terhirupnya Gas Freon

Freon kulkas merupakan senyawa alifatik yang mengandung bahan kimia seperti hidrogen, klori, atau bromin. Freon sendiri dapat membantu kulkas dalam menghilangkan panas dan membuat isi di dalam kulkas agar tetap sejuk.

Selain mengandung bahan-bahan kimia yang telah disebutkan di atas tadi, freon pada kulkas juga memiliki kandungan karbon monoksida.

Ketika freon kulkas bocor, maka karbon monoksida pada kulkas menguap. Kemudian, hal inilah yang nantinya akan menjadi bahaya bila terhirup oleh sistem pernafasan manusia, karena dapat menyebabkan keracunan freon. Beberapa gejalanya adalah terjadinya iritasi pada mata, telinga, dan tenggorokan. Serta, keracunan freon dapat menyebabkan detak jantung tidak teratur dan menimbulkan sakit kepala.

Oleh karena itu, pentingnya untuk Anda mencegah terjadinya kebocoran freon kulkas dengan tidak menggunakan benda tajam untuk mengambil es batu.

2. Berkumpulnya Bakteri Jahat pada Makanan

Kebiasaan untuk mengambil es batu dengan menggunakan benda tajam inilah yang menyebabkan freezer kulkas Anda mengalami kebocoran. Sehingga, evaporator bisa mengalami kerusakan dan berhenti bekerja dalam membuat suhu ruang pada kulkas menjadi dingin.

Pada akhirnya ketika kulkas tidak lagi dingin, tanpa Anda sadari akan membuat bahan makanan yang tersimpan di dalam menjadi rusak. Sebab, bakteri akan dengan mudah berkumpul pada makanan tersebut.

Oleh karena itu, saat freezer kulkas Anda mengalami kebocoran, langkah pertama untuk menyelamatkan bahan makanan yang Anda miliki adalah dengan segera keluarkan makanan dari kulkas dan simpan di wadah yang tertutup.

3. Bisa Menyebabkan Terjadinya Korsleting Listrik

Dampak bahaya berikutnya yang ditimbulkan ketika freezer kulkas Anda bocor adalah terjadinya korsleting listrik. Hal ini disebabkan karena air pada freezer memiliki kemungkinan untuk mengalir ke mesin dalam bagian kulkas. Maka segeralah mematikan listrik yang terhubung ke kulkas jika freezer kulkas Anda mengalami kebocoran.

 

Baca Juga: Penyebab Freezer Tidak Beku

 

Bagaimana Cara Memperbaiki Freezer Kulkas Bocor

 

Lalu, berikut ini ada beberapa cara untuk memperbaiki freezer kulkas Anda yang bocor:

1 . Mengganti Evaporator

Cara pertama untuk memperbaiki freezer kulkas Anda yang bocor ialah dengan melakukan penggantian evaporator. Hal tersebut dinilai mampu menangani masalah freezer kulkas Anda dengan cepat. Pastinya dengan komponen yang baru, freezer kulkas Anda akan kembali dingin seperti sebelumnya.

Anda dapat memutuskan untuk melakukan penggantian komponen evaporator apabila terjadi kerusakan yang menyebabkan lubang bahkan kebocoran hingga lebih dari 5 mm. Terlebih lagi untuk kasus freezer yang sudah rusak selama 1 bulan dan mengalami kebocoran, jalan satu-satunya yang perlu Anda lakukan hanyalah mengganti evaporator.

2 . Menambal Evaporator

Apabila ukuran lubang pada evaporator tidak terlalu besar dan tidak mengakibatkan kebocoran, maka langkah yang dapat Anda lakukan adalah menambalnya. Anda bisa menggunakan lem hijau. Namun ini adalah langkah darurat saja. Akan lebih baik menghubungi teknisi yang memang ahli dibidangnya.

Pengaplikasian lem hijau ini terbilang cukup mudah. Anda hanya perlu menempel bagian yang bocor dengan lem hijau ini, secara khusus lem ini memang dipergunakan untuk menambal  evaporator yang berlubang.

3 . Mengganti Filter Kapiler dan Oli Kompresor

Langkah lain yang bisa Anda pilih ketika mengalami masalah pada freezer kulkas ialah dengan mengganti filter kapiler dan oli kompresor. Mengingat salah satu penyebab yang dapat membuat freezer kulkas Anda bocor adalah karena oli kompresor bercampur dengan air sehingga menghambat kerja freezer.

Selain itu, adanya kebocoran filter kapiler yang juga dapat membuat kulkas anda tidak menjadi dingin. Maka, melakukan penggantian filter ini layak untuk Anda pertimbangkan. Secara umumnya penggantian filter dilakukan sambil melakukan pengisian ulang pada freon kulkas. Namun, permasalahan ini sebaiknya Anda selesaikan dengan meminta bantuan secara profesional melalui teknisi ahli.

 

Baca Juga: Apa Saja Perbedaan Chiller dan Freezer?

 

Demikian beberapa penjelasan mengenai ciri-ciri, penyebab, dampak, dan bagaimana cara memperbaiki freezer kulkas di rumah Anda yang bocor. Bagi Anda yang ingin memiliki produk pendingin makanan yang dapat menjaga kualitas dari bahan makanan di rumah, Sinar Himalaya hadir sebagai solusi yang tepat.

Salah satu produk terbaik kami adalah Blast Freezer BCF – 270D yang mampu melakukan pembekuan bahan makanan hingga di bawah 0 derajat celcius dengan sangat cepat. Ada juga berbagai macam blast chiller lainnya yang bisa dipilih sebagai solusi dapur dan bisnis Anda. Hubungi kami sekarang juga untuk mendapat informasi lebih lanjut.

CTA Banner Mesin Dan Perlengkapan

Sinar Himalaya
Sinar Himalaya
Sinar Himalaya merupakan importir mesin untuk roti dan makanan, pengemasan, farmasi, kayu, dan HoReCa serta peralatan memasak dengan layanan after sales 24 jam.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Need Help? Chat with us!
Start a Conversation
Hi! Click one of our members below to chat on WhatsApp